Shi Jing V
Sanjak dari Negeri Wei
Catatan:
Sanjak ini memuji pangeran Wei Wu Gong yang memerintah tahun 812 – 757 s.M. Ia membina pemerintahan baik-baik, sehingga rakyat menjadi bertambah jumlahnya. Pada tahun 770 s.M. ketika raja Zhou You Wang dibunuh dan ibukotanya dihancurkan oleh orang-orang Rong, ia memimpin bala bantuan mengenyahkan musuh. Maka raja Zhou Ping Wang yang menggantikan kedudukan mengangkatnya menjadi menteri di istananya.
Catatan:
Sanjak ini menceritakan seorang pertapa yang bahagia. Ada yang menafsirkan sanjak ini mengecam pangeran Wei Zhuang Gong (757 – 735 s.M.) yang tidak dapat mengikuti jejak ayahnya, Wei Wu Gong sehingga banyak orang-orang yang memiliki kemampuan meninggalkan jabatan menjadi pertapa.
Catatan:
Sanjak ini menceritakan saat putri Zhuang Jiang tiba di negeri Wei, melukiskan betapa besar ia memiliki jalinan; betapa cantik ia berpenampilan; dan menggambarkan kekayaan negeri Qi. Sayang putri Zhuang Jiang tidak punya anak.
Catatan:
Sanjak ini menceritakan seorang istri yang mengeluh atas perilaku suaminya yang tidak setia, diperkirakan terjadi pada zaman Wei Xuan Gong (718 – 700 s.M.). Ini adalah sanjak panjang pertama di dalam kitab Shi Jing.
Catatan:
Sanjak ini menceritakan seorang putri dari negeri Wei yang menikah dengan pangeran negeri lain, mengungkapkan kerinduannya kembali ke Wei.
Catatan:
Sanjak ini menyindir kesombongan anak muda bangsawan. Ditujukan kepada Shuo yang bergelar pangeran Wei Hui Gong (699 – 696 s.M.), putra pangeran Wei Xuan Gong dengan putri Xuan Jiang yang menaiki takhta setelah saudaranya yang bernama Ji Zi dan Shou terbunuh
Catatan:
Sanjak ini menceritakan anak perempuan putri Xuan jiang yang menikah dengan pangeran Song Hoan Gong (681 – 651 s.M) dari seberang sungai He. Setelah mempunyai anak laki-laki yang kemudian menjadi pangeran Song Xiang Gong (650 – 637 s.M.) ia diceraikan dan pulang ke negeri Wei. Ketika putranya naik tahta ia ingin kembali ke negeri Song; tetapi berdasarkan Li, karena ia sudah dicerai hal itu tidak memungkinkan; karenanya ia membuat sanjak ini.
Catatan:
Sanjak ini menceritakan seorang istri yang menderita sedih karena ketidakhadiran suaminya yang mengabdi raja; menerima titah raja dinasti Zhou harus menyerang negeri Zheng (706 s.M). Diperkirakan diciptakan pada zaman Wei Xuan Gong.
Catatan:
Sanjak ini kiasan tentang seorang perempuan yang mengharapkan suami. Ini juga ditulis pada zaman Wei Xuan Gong; karena carut marutnya kondisi Negara banyak laki-laki dan perempuan yang hidup tidak berkeluarga.
Catatan:
Sanjak ini kiasan bahwa pemberian terkecil dibalas dengan yang lebih berharga karena persahabatan itu lebih dari segalanya. Ini berkait raja muda pemimpin Qi Huan Gong yang menolong negeri Wei yang hampir dihancurkan oleh orang-orang Di.